Jogja Contemporary bekerja sama dengan Panca Abhinaya
mengundang Anda sekalian pada pembukaan Pameran Tunggal
"JACK" BUDI K
hi,hello..!!
17 – 24 Oktober 2015
Essay oleh: A.C. Andre Tanama
Dibuka oleh: Stefan Buana
Pembukaan:
Sabtu, 17 Oktober 2015, 19.00 WIB
Jogja Contemporary
Kompleks Jogja National Museum, Jl. Prof. Ki. Amri Yahya no. 1, Gampingan, Yogyakarta
"hi, hello..! adalah sapaan saya kepada publik seni di Jogja. Sama halnya yg terjadi di masyarakat, sapaan merupakan langkah awal untuk menjalin interaksi yang positif. Dengan adanya interaksi yg positif itu saya berharap terjadi komunikasi antara karya seni saya dan masyarakat sehingga dapat diapresiasi.. ("Jack" Budi K)
Jack Budika -sapaan akrab Budi Kurniawan- perupa muda lulusan seni lukis ISI Yogyakarta (2014). Pada pameran tunggal di Jogja Contemporary kali ini, menghadirkan karya-karya lukisan dengan visualisasi corat-coret nan ekspresif. Karya-karya Jack Budika sebenarnya lebih pada perenungan dirinya pribadi ikhwal apa pun yang pernah terlintas dibenaknya. Kita akan dihadapkan pada beragam tema yang tersemat di balik karya-karya Jack, karena ia tak terpaku fokus pada satu persoalan saja. Baginya setiap persoalan selalu memiliki keterkaitan satu sama lain. Pameran ini merupakan serangkaian "catatan" perenungan tentang suatu kebenaran yang dipahami oleh seorang Jack Budika. Selain menjadi sarana berbagi pada publik, pameran ini juga merupakan sapaan Jack Budika dalam berkenalan dengan publik seni rupa Jogja secara lebih luas. (A.C. Andre Tanama)
Pameran ini adalah kerjasama antara Jogja Contemporary dan Panca Abhinaya, sebuah lembaga yang bergerak dibidang Education, Art and Tourism dari Kendal Jawa tengah. Pameran akan berlangsung hingga 24 Oktober 2015
--
"hi, hello ..! is my greeting to the art scene in Yogyakarta. As commonly happen in the daily life, the greeting is the first step to establish a positive interaction. With the positive interaction, I hope it will create communication between my art and society so thus appreciation .. ("Jack" Budi K)
Jack Budika- moniker of Budi Kurniawan- is a young artist graduated from painting major of ISI, 2014. In his solo exhibition in Jogja Contemporary this time, presents expressive doodles paintings. Works by Jack Budika are exploration of his personal reflection on anything came crossed his mind. We will see various themes represented at the works of Jack, because he was not fixated on one issue only. For him everything are related to one another. This exhibition presents a series of contemplative "notes" of a truth that Jack Budika excerpted from his ideas. In addition to being a means of sharing to public, this exhibition is also a way of Jack Budika to greet the public , to start to know and get acquainted with the broader art scene in Jogja. (A.C. Andre Tanama)
This exhibition is a co-production between Jogja Contemporary and Panca Abhinaya, an institution from Kendal, Central java, working on Education, Art and Tourism. The Exhibition will runs through 24 October 2015.
____________________
Exhibitions:
Rismilliana Wijayanti
phone +62818260134
Exhibitions:
Jack Budi K
HI, HELLOO..!!
17 - 24 Oktober 2015
Agus 'Baqul' Purnomo
TRANSIT
27 Oct - 3 Nov 2015
@Bentara Budaya Yogyakarta
Iqro' Akhmad Ibrahim Laily Subhki - Maria magdalena Nuning Widayanti
MONO LOCK
28 Oct - 10 Nov 2015
Mailing Address:
Kompleks Jogja National Museum
Jl. Prof Ki Amri Yahya no 1, Gampingan
Yogyakarta 55167
Indonesia
Open: Monday - Saturday 10.00 - 17.00
No comments:
Post a Comment